Three Little Birds
Jl. Gn. Batu Putih, Maricaya Baru, Kec. Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90113, Indonesia
Rating: 4.1
Rated count: 157
Three Little Birds

Three Little Birds
Jl. Gn. Batu Putih, Maricaya Baru, Kec. Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90113, Indonesia
Rating: 4.1
Rated count: 157
Kesan pertama tempatnya lumayan cakep, friendly untuk anak2 Krn disediakan bebrp permainan. Tempat yg asik lah buat keluarga nongkrong berasa piknik.. klo kesini bagus agak sorean biar gak terlalu panas.
Minusnya mungkin nyamuk yaa buanyak banget.. Krn lokasi juga tempat terbuka, Jd klo untuk yg bawa anak2 bisa bawa sendiri Lotion anti nyamuk. Untuk makanan recomen pizza’nya Enak, minuman’nya juga. Sedikit minus untuk nasi goreng sangat-sangat berminyak (mungkin bisa diperbaiki). Segi pelayanan sangat baik sekali… 👍🏻👍🏻👍🏻
Tempat main anak sdh bagus, cuma ga ada ruangan makan yg ber ac, jd masih pke kipas angin, tempat nya bersih cocok bs jg acara private hanya keluarga, makanan kemarin cb pizzanya enak, spagheti carbonasa jg enak sm burgernya. Minuman all enak smua. Pelayanan baik. Nasi gorengnya jg enak. Over all tempat ini bs dijadikan tmpat arisan, acara keluarga dan nongki bersama anak2
Pilihan tepat untuk keluarga dengan usia anak balita, karena ananda bisa main dengan aman dan bunda bisa menikmati makanan dengan leluasa. Rasa makanan masih perlu ditingkatkan, suasana oke banget, bagus dikunjungi saat cuaca cerah, pagi atau sore hari, karena bila siang sedikit panas karena tidak ada ac namun banyak disediakan kipas angin, dan bila hujan Playground tidak bisa digunakan karena tidak ada atap. Good place for pleasure, semoga semakin sukses
Tempatnya asik dan adem. Benar2 cocok untuk para orang tua yang bawa anak untuk hang out. Anak-anak bisa aman untuk main dan orang tuanya bisa tetap hang out sambil mantau. Tempat mainan luas dan base nya rumput sintetis. Kalau mainannya lebih banyak bisa lebih baik. Makanan dan minumannya enak-enak. Kami pesan frenh fries, melted chocolate french toast, choco orea milk shake, dan manggo milkshake. Recommended!
Note: ada wifi tapi tidak cocok untuk kerja karena tidak ada colokan kabel di setiap meja.
Lokasinya strategis dan dalam resto ada playground yg cukup lengkap. Untuk anak2 yg bermain sebaiknya tetap di awasi karena ada area yang cukup tinggi, terutama di perosotan pagarnya kurang aman.
Untuk area dining sebagian tidak beratap jadi panas kalau siang, lebih baik datang di sore hari.
Kursi area dining yg terbuka tidak nyaman untuk makan, karena tipenya kursi santai.
Servicenya lumayanlah, kalau sedang ramai waiternya kurang cekatan. Pesan jus semangka gula dipisah, malah dicampur. Mungkin karena cuma 3 org ya waiternya.
Saya pesan chicken wings, nasi campur, nasgor, dan roast chicken. Chicken wingsnya enak, untuk yg lainnya, rasanya kurang cocok. nasgor kurang rasa, nasi campur ayamnya keras banget.
Harga makanan lumayan mahal, terutama roast chicken. Dengan harga 70 ribu, ekspektasi saya roast chickennya besar, ternyata pas dtg porsinya sangat sangat kecil. Ayamnya kecil, kentangnya sedikit & saladnya seadanya.