5 thoughts on “Bijan Restoran Nusantara,Telepon-Pesan-Lokasi

  1. Dari segi tempat, nyaman banget ya. Ada small playground untuk anak, jd cocok ni untuk family. Pelayannya juga ramah banget, senyum dan sopan. Cepat juga keluar makanannya.

    Tapi untuk rasa makanan, menurut saya standard aja. Gak yang istimewa banget, terutama untuk harga segitu. Jujur aja waktu masuk ke restonya, ekspektasi saya tinggi untuk rasa makanannya. Ternyataa, ya gitu aja, mengecewakan malah sih.

    Saya pesen nasi ayam rempah pincuk, ayamnya kecillllll bgt sampai saya bingung mana dagingnya, kok tulang semua. Trus pesan lidah asap cabe ijo, ini enak, tp isinya banyakan cabe ijo dan jamurnya, lidahnya dikit bgt dan tipis-tipis. Minumnya saya pesen Renjana, manis banget.

    Jd kalau ditanya, bakal balik gak? Gak sih kayaknya.

  2. pilih resto ini karena gatau mau pergi kemana lagi dan makin pd karena ratingnya bagus. pesan makanan sesuai yang di foto, enak semua tapi mungkin untuk ayam goreng madunya bisa dibuat lebih lembut, pecelnya enak, dan yang paling saya tempenya karena salamnya tebal dan lembut, luarnya renyah menjadi paduan yang pas. teh panas jasminnya juga enak, ibu saya sampai refill.

    pelayanannya disini sangat baik dan staff staffnya juga ramah. makanan cepat sampai, dan staff disini sampai bertanya 2 kali apakah makanannya ada yang kurang atau tidak.

    mungkin minus yang bisa menjadi bahan masukkannya adalah tidak terdapat plang papan nama rsto, jadi membuat saya bingung restonya berada di sebelah mana. dan juga untuk kebersihan kamar mandinya perlu di perhatikan kembali

  3. Restoran nusantara yang menyajikan banyak makanan Indonesia; appetizer, main course, dessert, lengkap dan sangat beragam. Saya pesan nasi ayam rempah pincuk, porsinya besar dan rasanya enak. Terutama ayam rempahnya. Pelayanan juga bagus dan ramah. Pesanan keluarnya gak lama. Tersedia musholla dan playground kecil untuk anak kecil.

  4. Sebutan Bijan Restoran Nusantara nampaknya tidak berlebihan karena memang di sini banyak banget makanan-makanan yang Nusantara banget gitu.
    Seketika kita akan mendapat kesulitan dalam memilih makanan atau minuman karena saking menarik semua makanan yang ada.
    Parkiran cukup luas lokasi juga strategis mudah dicapai.
    Soal rasa boleh diadu.
    Sukses terus ya untuk Bijan restoran Nusantara.
    Untuk teman-teman yang sedang membaca ulasan, tolong akun ini di follow ya.
    Terima kasih

  5. Kami datang sekeluarga ber-6. Makanannya ya okelah, penyajiannya juga cukup estetik. Namun kecepatan pelayanannya sangat mengecewakan.

    Setelah 1 jam 30 menit. Baru 1 snack dan minuman yang datang dari seluruh makanan yang dipesan. Makanan kami baru datang setelah menunggu sekitar 1 jam 45 menit. Ya, 1 ¾ jam.

    Lebih parahnya lagi, di sebelah kami ada customer baru yang datang 30 menit setelah kami (dan nampaknya sedang melakukan review), sudah mendapatkan keseluruhan ordernya yang banyak dalam waktu kurang dari 30 menit.

    Asalnya saya masih berkenan memberikan bintang 2 karena ada waiter yang meminta maaf setelah kami melayangkan protes ditambah pemberian complementary rujak. Namun setelah itu sayangnya kami menemukan seekor siput hidup di selada pada pesanan gurame goreng bijan (foto terlampir).

    Saya berkesimpulan bahwa lamanya kecepatan keluarnya makanan, juga pelayanan lebih untuk pihak tertentu, ditambah adanya hewan hidup pada sayuran rasanya sudah melewati hal-hal yang dapat ditolerir dalam pelayanan restoran sehingga sangatlah mengecewakan dan disayangkan terutama dari restoran dengan rating sebesar ini yang tentunya seharusnya dapat memenuhi ekspektasi lebih pelanggan.

    Foto 1: Tahu telor bumbu kacang
    Foto 2: Seekor siput hidup yang ditemukan di selada pada gurame goreng bijan

Tinggalkan Balasan ke Aditya Erlangga Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *