5 thoughts on “Restoe Boemi Braga

  1. Perdana nyobain snack time di sini, gak nyangka ternyata harga mereka affordable.
    Ada menu aneka snack yg cuma 18rebuan/plate, kayak tahu gejrot jamilah, cireng rujak, french fries.

    Untuk es teh kampoelnya jg legit, wangi, dan rasa dominan manis, daripada asem jeruk. Saya suka bgt menu ini.

    Dan kerennya lg semua staff mereka well mannered, tamu masuk & pulang disambut dgn ramah, even mereka sampai berdiri buat greeting. Jempol buat hospitalitynya.

    Kedatangan kedua di malam hari untuk dinner. Staff mereka tetap melayani tamu dgn super duper ramah.
    Kami pesan tomyum, kuahnya asem strong dan otentik.
    Mereka pake kwetiaw sbg dominan, isi seafoodnya standar, ga terlalu banyak.
    Selain itu kami jg pesan rawon picisan, ternyata porsinya jumbo, selain dari daging rawonnya, ada menu pendamping tempe & setengah telur asin. Bikin makin kenyang.

    Saya rasa untuk harga sekian sangat layak dgn porsi makanan, rasa, ambience, dan keramahan staff.
    Gak nyesel datang 2x ke sini dan sepertinya akan terus ke sini. Mau explore menu lainšŸ˜Š

  2. Restoe Boemi adalah restoran bertema Dewa 19 yang terletak di Jl. Braga No. 32, Bandung. Restoran ini menawarkan pengalaman unik bagi para penggemar Dewa 19 dengan interior yang dipenuhi foto-foto perjalanan band tersebut dari tahun 90-an hingga sekarang. Suasana vintage semakin terasa dengan pemutaran lagu-lagu Dewa 19 dan adanya live music setiap malam.

    Menu yang disajikan sebagian besar adalah masakan Indonesia yang disukai oleh Ahmad Dhani, dengan beberapa menu menggunakan judul lagu Dewa 19. Salah satu menu yang direkomendasikan adalah Nasi Goreng Kirana, yang disajikan dengan bumbu pas serta dilengkapi telur dan sate ayam.

    Restoran ini buka setiap hari mulai pukul 10:00 hingga 24:00. Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, Anda dapat mengunjungi akun Instagram resmi mereka di .

    Secara keseluruhan, Restoe Boemi menawarkan perpaduan antara kuliner dan nostalgia yang menarik, terutama bagi para penggemar Dewa 19.

  3. Nyaman tempatnya. Live musiknya bikin nambah asik.
    Menunya belum nyobain banyak, karna kita udah makan. Jadi cuma ngopi & ngemil.
    Enak cake’nya.
    Next ngajakin anakĀ² kesana karena kemaren cuma berdua aja.

  4. Resto yang aroma Dewanya kental banget. Ornamennya, lagu-lagunya. Makanan okelah. Yang paling suka itu gambar-gambar di dindingnya isinya foto-foto kenangan perjalanan Dewa dan artis-artis temen Dewa.

    Baladewa wajib banget ke sini sih.

  5. Tempat makan yang memiliki tempat yang sangat strategis di daerah Braga. Tempat nya cukup instagrammable jadi nyaman jika kita ingin berlama lama bareng keluarga ataupun rekan kerja bahkan temen temen.

    Untuk menu makanan dan minuman juga sangat beragam yang tinggal di sesuaikan dengan selera masing-masing, rasanya menurut saya cukup. Silahkan jika ingin mencoba langsung.

    Masukan untuk menu yang tertuang di daftar menu sangat menarik tetapi beda dengan penyajian yang datang, misalkan gambar rawon berbeda antara gambar dan yang di hidangkan, begitu juga dengan iga bakar asam pedas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *