5 thoughts on “Pesta Keboen Restoran

  1. Pertama kalinya dinner di sini. Tempatnya luar biasa keren. Bangunan dan atmosfernya menyenangkan sekali. Sangat memanjakan mata.

    Udah tempatnya keren banget, makanannya enak pula. Servisnya oke. Pramuniaga ramah, sopan dan komunikatif.

    Aneka hidangan lezat tersedia. Mulai dari menu Western, Chinese food, menu tradisional Indonesia, juga menu peranakan.

    Cocok banget untuk lunch maupun dinner.

  2. Restaurant dengan suasana homey di kota Semarang. Desain interior maupun exterior yang menggabungkan suasana kolonial & modern ini menyajikan pengalaman baru bagi pendatang dan menarik minat dalam mengetahui sejarah singkat tentang Kota Semarang secara umum pada tempo doeloe.
    Makanan yang disajikan berupa menu Nusantara Indonesia dengan cita rasa khas mereka. Minumannya sangat enak terutama jus sehat dengan porsi gelas yang cukup besar.
    Pelayanan staff semuanya ramah dan informatif dengan pakaian yang sopan. Tempat parkir pun cukup luas.

  3. Pesan menu paket buat berempat harganya 450an. Menu cukup variatif. Makanannya enak, ayam bakarnya bumbunya meresap, potongannya kecil tapi pas buat saya. Sayurannya masih segar. Pesan teh yg ada potongan buah stroberi, rasanya cukup segar. hanya supnya saja yg bagi saya masih kecium bau ayam, jadi agak terganggu tapi untuk rasa tanpa aroma ayam tadi cukup enak. Tempatnya enak dibuat dengan banyak barang2 tempo doloe. Ada musholla, dan beberapa mainan anak dekat mushollahnya.

  4. Restoran Pesta Keboen yang terletak di Jalan Veteran No. 29, Semarang, menawarkan pengalaman bersantap dengan nuansa vintage yang unik. Desain interiornya menggabungkan dekorasi kolonial, lengkap dengan foto-foto Semarang tempo dulu yang menghiasi dinding, menciptakan suasana nostalgia dan menarik bagi pengunjung yang ingin menikmati makan sambil merasakan sejarah kota.

    Menu Pesta Keboen menyajikan berbagai hidangan khas Indonesia dan Asia, dengan pilihan menu yang variatif. Meskipun harga menu cenderung agak mahal, kualitas rasa makanannya dinilai memuaskan oleh banyak pengunjung. Beberapa pengunjung mengungkapkan bahwa pengalaman makan di sini romantis, cocok untuk acara spesial seperti makan malam bersama pasangan.

    Fasilitas di restoran ini termasuk tempat duduk dalam dan luar ruangan, layanan pesan antar, dan reservasi. Ada juga hiburan berupa musik live pada kesempatan tertentu, yang menambah kenyamanan suasana bersantap.

    Bagi Anda yang ingin mencoba suasana makan yang berbeda di Semarang dengan sentuhan kolonial, Pesta Keboen bisa menjadi pilihan yang menarik.

  5. Kesini tanggal 20 Desember 2024. Acara perjamuan makan. Tempatnya asik, ada nuansa kolonial dan modern. Sayur brokoli endul, sapi tahu endul. Hanya es jeruknya yg kecut sekali. Ada live musik, tapi mungkin karena di area live musik gak ada pengunjung, masx nyanyinya dikit2.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *