Ladang Padi
Jl. Cipete Raya No.6 8, RT.8/RW.4, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12410, Indonesia
Rating: 4.6
Rated count: 1182
Ladang Padi

Ladang Padi
Jl. Cipete Raya No.6 8, RT.8/RW.4, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12410, Indonesia
Rating: 4.6
Rated count: 1182
Restoran yang satuvini terletak di kawasan Cipete. Area parkirnya luas dan mampu menampung lebih dari 10 mobil.
Untuk menunya mostly makanan Indonesia dengan harga yang cukyp afforfable. Tempatnya nyaman dan staf sangat responsif serta ramah. Waktu penyajian makanan pun sangat cepat.
Saya mencoba 3 menu makanan di restoran ini. Saya mencoba :
1. Ayam Bakar Garam 1/2 Ekor (Rp. 105.000)
Seporsi bisa untuk share 2-4 orang. Daging ayamnya empuk dan tidak berbau amis.
Ayamnya tidak hambar meski dimakann begitu saja, terasa sedikit gurih dari seasoning. Kulitnya renyah dan cabai hijaunya cenderung gurih.
2. Tahu Cabe Garam (Rp. 39.000)
Tahunya menggunakann tahu telur yang digoreng dengan seasoning cabai dan garam.
Rasa pedasnya pas dan rasanya tidak asin berlebih. Rasa dan aroma bawang outih gorengnya cukup kuat.
3. Kailan (Rp. 49.000)
Rasanya benar-benar lezat dan worth dibanding rasa. Porsi sangat besar dan sebetulnya bisa buat 3-4 orang.
Kailannya terasa renyah dan tidak pahit sama sekali. Rasa kailan gorengnya juga tidak asin berlebih.
Untuk kailan tumisnya gurih dan wangi dari perpaduan saus tiram dan bawang putih.
4. Teh Kembang Telang (Rp. 35.000)
Satu pot bisa untuk berdua tanpa additional fee dan bisa refill.
Rasa tehnya unik dan cenderung segar. Namun kalau mau lebh asam segar bida ditambah perasa lemon.
Makanan:
Restoran Ladang Padi menawarkan pengalaman kuliner yang memikat dengan menu makanan Indonesia autentik. Berbagai hidangan khas seperti Nasi Goreng, Sate Ayam, dan Rendang disajikan dengan cita rasa yang khas dan autentik. Bahan-bahan segar dan bumbu tradisional yang digunakan menciptakan rasa yang otentik dan memuaskan. Kualitas makanan yang konsisten membuat pengalaman makan di sini selalu memuaskan.
Pelayanan:
Pelayanan di Restoran Ladang Padi patut diacungi jempol. Para pelayan ramah dan profesional dalam melayani setiap tamu. Mereka sangat responsif terhadap kebutuhan pelanggan dan siap membantu dengan segala pertanyaan atau permintaan. Kecepatan dalam melayani pesanan juga patut diapresiasi, membuat pengalaman makan menjadi lebih menyenangkan.
Tempat:
Restoran Ladang Padi memiliki desain interior yang menawan dan atmosfer yang nyaman. Dekorasi yang khas dengan sentuhan elemen-elemen alam dan nuansa pedesaan menciptakan suasana yang hangat dan mengundang. Ruangannya luas dan nyaman, cocok untuk acara makan bersama keluarga atau teman-teman. Area parkir yang memadai juga menjadi nilai tambah untuk kenyamanan pengunjung.
Fasilitas:
Fasilitas di Restoran Ladang Padi cukup lengkap. Selain ruang makan yang nyaman, mereka juga menyediakan area smoking dan non-smoking bagi pengunjung. Wi-Fi gratis juga tersedia, memungkinkan pengunjung untuk tetap terhubung selama mengunjungi restoran. Toilet bersih dan terawat, serta aksesibilitas yang baik, juga merupakan hal yang patut diapresiasi.
Lain-lain:
Satu hal yang mungkin perlu diperhatikan adalah harga makanan yang sedikit di atas rata-rata. Namun, nilai yang diberikan sebanding dengan kualitas makanan dan pelayanan yang diterima. Selain itu, reservasi sebelumnya mungkin diperlukan terutama pada waktu-waktu sibuk untuk memastikan mendapatkan meja yang diinginkan.
Kesimpulan:
Secara keseluruhan, Restoran Ladang Padi adalah tempat yang sangat direkomendasikan untuk menikmati hidangan Indonesia yang otentik di tengah-tengah kota Jakarta. Dengan makanan lezat, pelayanan yang ramah, dan suasana yang menyenangkan, restoran ini menjadi pilihan yang sempurna untuk acara makan bersama keluarga, teman, atau bahkan untuk pertemuan bisnis.
Tempe Mendoan datang 18 menit. Segi rasa masih berasa dari tempenya dan juga tepungnya tidak hambar. Disajikan masih hangat dengan sambal kecap yang manis serta pedas. Seperti tempe mendoan pada umumnya hanya saja seperti kurang mendoan, lebih ke tempe goreng saja. Namun tepung dan tempenya bagus tidak lepas satu sama lain. Tempe mendoan saya kasih nilai 4/5
Gurame asam manis Patani datang 19 menit. Rasa gurame yang digoreng lumayan kering lalu dibaluri oleh bumbu asam manis memang tidak pernah salah. Bumbu asam manis yang balance antara asam dan manisnya dibarengi dengan renyahnya ikan gurame menjadikan menu ini sebagai andalan saya dan saya rekomendasikan untuk yang bawa lebih dari 3 orang karena porsi yang lumayan banyak. Gurame Asam Manis Patani saya beri nilai 4.8/5
udang telor asin untuk udangnya digoreng tepung dan tidak kehilangan rasa asli dari udangnya. Tepungnya juga tidak mengacaukan rasa dari udang. Sementara untuk saus telor asinnya menurut saya bisa dibuat lebih berasa lagi telor asinnya. Untuk udang telor asin saya kasih nilai 4.1/5
cumi goreng ala thai sayangnya saya tidak menemukan rasa saus thai, hanya seperti cumi goreng tepung saja. Seperti cumi goreng tepung pada umumnya, tepungnya pisah dengan cuminya dan rasa cumi yang plain. Rasa cumi yang plain masih dibantu dengan rasa gurih dari tepung jadi masih bisa dimakan. Cumi goreng ala thai saya beri nilai 3.9/5
teh manis hangat gatau kenapa dapetnya tawar
tapi gapapa cuma buat buka puasa aja. Teh nya wangi jadi saya kasih nilai 4/5
tumis bunga pepaya tidak pahit, dan ada potongan ikan tongkol, sehingga rasa dari tumis bunga pepaya bisa terimbangi dengan ikan tongkol. untuk porsi bisa dibilang lumayan banyak sehingga untuk sharing pun masih tersisa. Untuk tumis bunga pepaya saya kasih nilai 4.4/5
tahu crispy sambal matah nya enak dan masih panas, serta sambal matahnya berasa namun tidak terlalu strong di bagian kecombrangnya. Mungkin menyesuaikan lidah yang tidak terbiasa makan sambal matah. Untuk porsi nya lumayan banyak juga cocok untuk sharing. Tahu crispy sambal matah saya beri nilai 4.5/5
daun ubi tumbuk ini sayur favorit saya dan saya sangat menyukai rasa dari daun ubi tumbuk yang berbeda daripada buatan rumah. Dengan penggunaan rasa asam yang baik mengakibatkan sayur daun ubi tumbuk ini memiliki cita rasa yang baru dan menyegarkan di lidah saya. Rasanya bisa saja saya memakan daun ubi tumbuk ini dengan nasi saking enaknya. Sayur daun ubi tumbuk saya beri nilai 4.9/5. Tambahan kalau bisa jangan dihancurkan terlalu kecil ya daun ubi tumbuknya agar sedikit lebih puas menikmatinya
.
Staff yang ramah dan sabar serta selalu membukakan pintu keluar/masuk menjadi nilai tambah untuk penilaian ini. Serta bisa juga dibicarakan jika ada yang ulang tahun akan dibantu juga
Service saya beri 5/5.
Tempat parkirnya cukup luas, tempatnya jg nyaman untuk family, ada mushola kecilnya, kalau makanannya cukup oke aja engga yang terlalu memberi kesan. Servicenya juga oke aja karena sebelum kita minta bill udah dikasih untuk payment, jadi males untuk nambah lagi
Disini pas kalo mau nongki brg keluarga/teman… enak bgt buat ngobrol2 dan seseruan… tempatnya nyaman, pilihan menu beragam bgt dr nasi goreng kampung sampe konro juga ada…
Kalo utk bener2 makan, disini porsinya lumayan besar, namun taste ya so so aja.. ga semewah tempatnya.. harga relatif isi kantong ya… klo ga salah nasi goreng 45rban
Mau balik kah ?
Maybe klo utk makan cantik, klo utk menikmati makan yg sebenarnya sih kyknya ada pilihan tempat lain.
6.5/10 rasa vs harga
8.5/10 ambience
Depan resto persis ada masjid, enak klo sholat tinggal nyebrang.