Garuda
Jalan Raya Boulevard Barat Blok LA 1 No. 1A, RT.1/RW.18, Klp. Gading Tim., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14250, Indonesia
Rating: 4.4
Rated count: 1944
Garuda

Garuda
Jalan Raya Boulevard Barat Blok LA 1 No. 1A, RT.1/RW.18, Klp. Gading Tim., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14250, Indonesia
Rating: 4.4
Rated count: 1944
sekedar saran seh.. buat yg makan ditmp cek lgi hrgnya dengan list menu harga. krn pasti ada beberapa menu list harganya ada dimark up hehehe oleh penghitung .. saya cek kmren pas plg ada 2 menu yg harga berbeda dr list menu yg saya bw pulang dpn kasir…
untuk makanan so far seh emang padang garuda enak… bumbu berasa… playanan jg oke…
Akhirnya ke Garuda lagiii.. Dulu pernah makan disini dan suka banget, kali ini balik lagi dan ajak keluarga makan di sini deh.
Lokasinya di samping sungai kelapa gading, deakt bunderan lapiz, bawah jalan tol ke arah bekasi. Tempatnya cukup luas. parkiran tersedia tp tidak banyak.
Sistem penyajiannya sama kayak RM Padang pada umumnya, disajikan di piring di tengah meja. Kalau mau pilih langsung tanpa disajikan di meja jg bisa, jadi kayak nasipadang yg bungkus gtu.
Aku ber4 kesini habis sekitar 400rb untuk menu nasi (refill), 4ayam pop, 2 ayam bumbu, 2 kikil tunjang, 2 gulai telur, sayur tumbuk, sambal, dan teh. Menurut kita ini enak banget dan worth the price. sudah termasuk ppn ya.
Next sih bakal makan ke sini lagi ahhh kalau lagi pengen nasi padang.
Area utama resto ternyata smoking room, area yg jadi satu sm makanan2 yg dijejerkan. Itu asap2 rokok akn berpotensi nempel di makanan2nya. Akses keluar masuk hrs melewati area utama yg penuh asap rokok ini. Its not good & so uncomfortable if you have any health issues & not safe for bringing kids to eat here.
Utk makanannya sebenarnya enak, cm makin ksini makin terasa bgt asinnya. Dan balik lg dgn kondisi ruang tempat makanan2 itu campur dgn area ngerokok kok rasanya jd ragu sm kualitas makanannya 🙏
Tempat makan masakan Padang yang lengkap dan bersih. Tempatnya nyaman dan pelayanan cepat. Makanan yang disajikan juga variatif dan enak, ada olahan ayam, seafood, daging, dan soto juga. Variasi minuman juga banyak, seperti teh dan berbagai jenis jus. Untuk makanan penutup, disediakan juga es krim durian dan aneka buah. Fasilitas lengkap, seperti wastafel, toilet, dan mushola. Parkiran agak sempit, hanya muat beberapa mobil. Dari segi harga, makan di sini cukup menguras kantong, karna harganya yang mahal.
Rumah Makan Garuda menyajikan masakan padang yang konon katanya merupakan cabang dari RM Padang Garuda yang berbasis di Medan, Sumatera Utara.
Kata waitressnya, seluruh masakannya di masak di lokasi RM Padang Garuda Jalan Sabang sehingga mutu dan rasa terjamin sama.